UMM Inn


Hai.. Pembaca setia saya.. Udah pada tahu belum tentang UMM Inn? Nah, mahasiswa UMM patut berbangga dulu dong! Karena, memiliki hotel yang dinobatkan sebagai hotel pendidikan pertama di Malang yang berbasis syariah.
Beralamat di Jalan Raya Sengkaling No. 1 Jetis, Mulyoagung, Malang, Jawa Timur.
Dulunya UMM Inn ini bernama University Inn. Mulai dibangun pada tahun 2003 pada masa kabinet gotong royong dan peletakan batu pertama dilakukan oleh menteri Telekomunikasi dan Pariwisata I Gedhe Ardhana. Barulah benar-benar diresmikan pada tanggal 25 Juni 2005 dan mulai dibuka untuk umum. Event yang menandai peresmian hotel ini adalah Muktamar Muhammadiyah yang ke-45 pada tanggal 1-8 Juli 2005 dan UMM inn ditunjuk sebagai penyedia akomodasi. Mengusung tema hotel pendidikan, UMM inn ini mengadaptasi konsep hotel pendidikan dari University of New York dan University of Harvard di AS. UMM Inn ini memang disiapkan untuk akomodasi sekaligus fasilitas pendukung pendidikan yang dikelola secara profesional. Fasilitas yang diberikan UMM inn ini bisa dibilang cukup lengkap. Ada ATM, restoran, taman, coffe shop, mini bar, 43 kamar ber-AC dengan empat tipe kamar yang bisa dipilih pengunjung. Mulai dari standard room, superior room, deluxe room, dan suite room. Setiap kamar dilengkapi dengan televisi yang multi channel, lemari deposit, kamar mandi dengan standing shower, hot water, double bed, twin bed, dan king size. Hotel ini juga menyediakan jasa same day valet, laundry, mobil jemputan dari bandara, dan menerima kartu kredit.
Bukan hanya penginapan yang ditawarkan oleh UMM inn ini. Tapi juga ada ruang pertemuan. Pengunjung bisa memilih sesuai dengan jumlah orang yang hadir. Ada Ki Hajar Dewntara Hall yang memuat 25 orang dengan mengusung konsep modern dan elegan atau Ahmad Dahlan Hall yang bisa memuat hingga 100 undangan.
UMM Inn ini juga dekat dengan objek wisata di Batu loh. Salah satunya yang terkenal yaitu Sengkaling. Jadi kalau kalian main-main ke Malang nih guys, gak usah sungkan-sungkan untuk menginap di UMM Inn.
-salam penulis-


Tidak ada komentar:

Posting Komentar